Saturday, March 1, 2008

Ke chevron lagi.....

Ass.Mengharap kehadiran bapak/ibu pada acara pengajian bulanan dan adik-adik TPA Perwira dirumah bapak Bagio Sukarsono di Chevron Saudiarabian texaco no.51 sabtu tgl 1/3/2008 4pm. Wass.

Ngaji ke chevron lagi??? Wah senang deh bisa ketemu perbatasan kuwait saudi lagi..celetuk abu_umar ketika menerima SMS dari Mas Budi.

Ketika anda memasuki Kompleks chevron, ingatan kita serasa memasuki daerah militer yang tidak begitu mudah orang memasuki daerah tersebut, selang beberapa meter dari pengawasan serdadu tersebut anda akan merasakan seperti memasuki perumahan yang berbintang, rumah dengan fasilitas yang mewah diwarnai dengan club car dan bunga-bunga yang hijau dipekarangan rumah. Ketika anda memasuki salah satu rumah dari kompleks tersebut...tak bisa dibayangkan...kalo belum pernah kesana intip-intip aja berita dari blog ini kapan mau kesana lagi or tanya dan acungkan jempol ke pengurus besar perwira...rumah bertingkat, dan menghadap ke pantai.
Tapi kalo anda bingung cari alamat rumah di Chevron??? Balik lagi deh ke serdadu yang tadi, kalo malu tanya takutnya mobil anda kecebur ke laut...Persis lho dengan yang pernah dialami oleh Ketua Perwira Pak Aji..pingin tau ceritanya tanya aja dia...he..he...he.

Kali ini 01 Maret 2008 kebagian dirumah Keluarga bapak Slamet Bagio Sukarsono tepatnya di Chevron rumah nomor 51. (Pingin tau Profile keluarga bapak baca disini...). Masya Alloh yang hadir banyak...walau ada sebagian anak tpa yang tidak hadir. Dilantai atas Anak-anak TPA di bagian Iqra1 ada 5 orang yang dibina oleh Akh.Zulkifli, di bagian Iqra2 ada 4 orang yang dibina oleh AKh.Asfa, dibagian Iqra3 ada 5 orang yang dibina oleh akh.Asep Acut, di Iqra5 oleh teh Eva dan di bagian Qur'an besar ada 7 orang yang dibina oleh akh.Budi dan Akh. Wasis, belum anak-anak kecil yang masih perlu bimibingan ibunya,,, rame deh... dibagian pengajian orang tua yang dipimpin oleh Ustadz Johan seputar "berlomba-lomba menabung amal kebaikan didunia" Ada sekitar 20 orang bapak-bapak dan 15 orang ibu-ibu yang memadati ruang tengah.

Acara dimulai dari 4.30pm ampe 8pm, diakhiri dengan santapan makan malam, yang khas dari menu tersebut ada Sate Gaya Padang (reds..)
Terima Kasih ya pak Slamet Bagio Sukarsono



Comments :

0 comments to “Ke chevron lagi.....”

Post a Comment

Waktu dan Cuaca Kuwait

Photo Sharing and Video Hosting at Photobucket

Blog Archive

 

Copyright © 2009 by PERWIRA KUWAIT, Admin By Asep Pahrudin